Tuesday, December 27, 2011

Disingkirkan Cinta

Disaat Robby sedang memikirkan kondisi orang tuanya yang sedang sakit dan membutuhkan biaya rumah sakit yg menguras tabungannya dan disaat itu pula muncul tekanan dari Sang Dewi yang ingin segera meresmikan hubungan. Dewi sendiri sebenarnya juga merasa tidak tega untuk bicara, tetapi karena orang tua Dewi yg pengen segera melihat agar mereka bisa bersama. Mulailah ada perdebatan perdebatandi dalam hubungan mereka, dan akhirnya Robby pun pasrah untuk mengikhlaskan saja Sang Dewi Cinta untuk mencari orang lain saja.

Robby dan Dewi pun berpisah dengan meninggalkan proses hubungan yg sudah lama terjalin itu seolah menjadi sia sia. Banyak nya kenangan diantara mereka pun seakan tak mampu untuk mempertahankan Cinta.Semuanya pun tlah berlalu dan kini hanya menimbulkan penyesalan.

Dewi dengan cepatnya menemukan cinta baru, sedangkan Robby cuma mengelus dada yg terhimpit dan dibalut sepi dihari hari selanjutnya. Selepas itu Robby pun mulai mencari pengganti Dewi.Pencarian san Cinta baru pun seolah tertutup karena bayangan Dewi selalu terpampang jelas di mata Robby.

Sampai dengan 4 tahun sesudahnya pun hati kecil Robby masih mengharapkan akan hadirnya sebuah Cinta yg benar benar mengisi kekosongan hatinya. Semoga .......................panjang soalnya kelanjutannya.

Saturday, December 17, 2011

Banyak kompor di sekeliling Anda

Ada sebab maka akan timbul akibat. Dan begitulah hidup maka akan terus berjalan. Pada saat anda berada dalam posisi aman maka akan timbul banyak bisikan bisikan godaaan yang seolah menginginkan untuk pergi dari zona itu. Disaat anda merasa dalam kondisi terpojok maka akan timbul pemberontakan yang seolah membenarkan semua tindakan.

Mungkin saat ini aku sedang bergolak juga dengan segala bisikan bisikan dari sekeliling yang membuat bingung karena sudah banyak perbedaan perbedaan pandangan. Mereka bagaikan kompor yang seolah selalu menyulut untuk melakukan sebuah langkah ke arah pergi dan mencari lagi sesuatu yang tidak aku dapatkan disini.

Sulutan mereka bukan tanpa alasan, karena mereka juga merasakan hal sama dengan yang aku rasakan. Ketidak puasan akan suatu hal yang seharusnya memang bisa dipenuhi oleh sang empunya kekuasaan. Segala sesuatu yang sifatnya wajib saja belum bisa terlaksana sampai sekarang. Janji janji manis yang selalu diucapkan pun seolah cuma sebuah isapan yang tiada berujung. Pergi dan mencari mungkin akan jadi suatu langkah yang mesti di jalankan dari sekarang.

Kompor kompor lain pun banyak menawarkan pelepas dahaga yang tiada didapat. Yang pengen ku dapat pastinya yang seharusnya, dan yg lain adalah sebuah bonus dari sebuah perjalanan dan tindakan yang telah ditanam. Jika tanaman yang ditanam bisa dirawat dengan baik maka dengan sendirinya akan berbuah manis juga. Semogaaa...............Amin.

Akhirnya naik Pesawat


Ini adalah sebuah perjalanan pertama saat disuruh sama juragan ke Surabaya. Semuanya serba mendadak dan tidak dengan sebuah persiapan yang matang. Wuiiiiiiih .......tetapi ini adalah sebuah pengalaman yang baru buatku. Dan naik pesawat lah intinya, karena memang aku belum pernah punya kesempatan untuk menaikinya.



Bagaimana tidak senang coba, naik pesawat sudah ditanggung sama juragan dan selama di surabaya menginap disebuah penginapan yang lumayan keren. Cuma sedikit disayangkan jarak penginapan ke tempat tujuan yang akan di kerjakan agak jauh aja.

Tetapi walaupun begitu ini adalah sebuah pengalaman yang patut untuk dikenang

Monday, December 5, 2011

Desember Ceria ..... ( I Hope )

Tahun 2011 akan segera usai, begitu banyak hal yang terjadi di tahun ini, banyak suka serta tak luput dari duka mengiringi hari hari disepanjang tahun ini. Up and down pun silih berganti, setia menemani hidup dan menjadikan hidup lebih berwarna warni. Pasang surut tentang hidup dan kehidupan menjadikan sebuah perjalanan dalam menuju sebuah proses pebaikan.

Awal tahun 2011. Beberapa hal terjadi dibulan ini,kondisi orangtua yang sedang sakit dan memerlukan perawatan intensif dirumah sakit dan mesti naik operasi mewarnai awal tahun ini. Sementara dilain pihak pekerjaanpun baru memasuki bulan pertama. Gak punya cuti dan terpaksa mesti ijin beberapa hari untuk bisa mendampingi orangtua yang sedang dirawat. Kondisi financial sedikit goyah pada saat itu. Selanjutnya support financial pun terus di jalankan sampai dengan saat ini.

Dipenuhi dengan pekerjaan pekerjaan dan negosiasi dengan alat pemerintah. Karena masih baru jadi blm banyak pengalaman dalam hal ini ( perijinan dan pajak ). Maaf jika saya tidak pandai bernegosiasi dengan mereka.

Memasuki datangnya bulan kelahiran diwarnai dengan kabar yang kurang meng enakkan. Karena ibu mesti di opname di rumah sakit yang letaknya jauh deri tempat tinggal, karena pada saat sakit ibu sedang dalam perjalanan dan mesti dirawat untuk menghentikan pendarahan yg keluar lewat mulut dan hidung. Dan kali ini aku tidak bisa mendampingi, karena cuma berselang 2 bulan dari ijin tempo hari. Maafkan Anakmu Ibu.......
Nothing special in my birthday ........... cuma ada beberapa temen yang datang dan makan di tempat kerjaku.

Bulan bulan berikutnya berjalan seperti biasa, Support ke orangtua pun terus berlanjut. Karena mereka lah yang paling berharga. Walaupun mesti tambal sulam, semua kepentingan pribadi mesti diabaikan untuk sementara waktu. Ada beberapa hal yang tidak terealisaasikan tahun ini. Kalau sebelum2nya bisa sering jalan sama temen2 kini semuanya praktis cuma hari tertentu saja. Dulu bisa extra off 2 - 3 hari, tetapi skrng cuma 1 hari dlm seminggu. Kebiasaan kuliner pun sudah sangat jarang dilakukan.

Merasakan Lebaran pertama kali dikampung halaman kembali. dan bisa merasakan kemacetan dalam perjalanan menjadi sebuah peristiwa yang penuh dengan cerita.

Semuanya menjadi sebuah perjalanan hari ke hari bulan ke bulan. Dan semoga Desember ini mampu menghadirkan dan menyisakan sekelumit cerita bahagia, setelah diawal sampai akhir tahun banyak pengalaman yang kurang membuat hati berkenan.

Desember Ceria ....... I Hope

Sunday, November 27, 2011

Kehabisan Stock Bacaan

Beberapa minggu terakhir mulai berasa kekurangan bahan bacaan dirumah. Setelah ngecek di lemari ternyata yang ada buku buku yang ada sudah kebaca semua baik itu kumpulan cerpen ataupun buku yang lain.

Ada beberapa juga yang dipinjem sama temen tapi belum balik juga sampai saat ini, ada saja alasan alasan mereka yang belum sempet kebaca lah, ada yang baru baca setengah lah malah ada juga yg dipinjamkan sama orang lain lagi sehingga akhirnya malah ilang deh tuh buku.

Sebenarnya sangat disayangkan sekali jika buku yang sudah kita beli tapi gak dikembaliin ke yang punya,bukan masalah harga bukunya, tapi lebih kepada nilai historisnya buku itu sendiri. Dimana rasa tanggung jawab mereka mereka itu. Sedangkan kalau ditagih mereka selalu berdalih, HHhhhhmmmmm.............

Kan kalau koleksi buku didalam lemari sudah mulai banyak, akan timbul rasa seneng karena koleksi dilemari ternyata sudah penuh.

Ibarat Pohon Kelapa

Sudah lama gak setor tulisan nih.Dan sekarang nulis lagi ach..... Hidup memang sangatlah indah. Hidup bisa sangat memberikan warna. Hidup juga kadang memberi duka. Kesedihan pun kadang singgah dalam kehidupan kita. Tapi akan sangat berarti jika hidup kita bisa memberikan manfaat bagi sesamanya. Bisa multi fungsional dalam menempatkan kehidupan bersosial akan sangat indah terasa. Filosofi pohon kelapa bisa jadi contoh dalam hal ini. Lihat saja sebuah pohon kelapa bisa sangat berguna,mulai dari bawah sampai pada bagian pucuknya bisa sangat berguna dan bisa dimanfaatkan bagi setiap manusia. dan beberapa diantaranya sebagai berikut : Buahnya bisa dijadikan makanan /cemilan, santan dll. Airnya bisa jadi air yang mujarab dan obat. Batok nya bisa jadi alat untuk bikin perapian,bikin kerajinan tangan dsb. Daun nya bisa di jadikan janur untuk orang hajatan. Bagian tengah daun jg bisa dibuat menjasi sapu lidi. Batangnya bisa jadi kayu sbg tiang atau penyangga rumah. Dan mungkin akan masih banyak fungsi yang lainnya. Bayangkan jika hidup sorang manusia bisa multi fungsional seperti itu, pasti akan sangat bermanfaat bagi manusia lainnya. Mudah mudahan ini bisa memperlebar wawasan hidup kita agar bisa lebih berguna bagi sesamanya. Dan bisa lebih menggunakan wawasan ke arah yang lebih baik.

Monday, October 31, 2011

Nilai Tunai Asuransi kok malah turun

Saya bingung kenapa beberapa bulan terakhir ini nilai tunai asuransi saya semakin turun. Apa ada yang salah dengan admin perusahaan asuransi tersebut, atau memang semuanya menurun. Buat saya ini sangat memerlukan penjelasan yang jelas.Saya coba berusaha bertanya dengan agen yang dulu menawarkan program ini ke saya, tetapi saya merasa tidak mendapatkan mendapatkan jawaban yang sigifikan. Katanya santai saja memang lagi turun kok,tetapi paling cuma sementara saja habis itu pasti akan naik lagi.
Hal ini menjadikan saya menjadi khawatir adalah jika perusahaan asuransi yang saya punya ini mulai menurun produktifitasnya, atau makin berkurang peminatnya. Buat saya adalah suatu hal yg besar jika nilai tunainya turun berkisar antara 100ribu hingga 250ribu sedangkan saya ikut asuransi yang tiap bulannya nyetor cuma 350ribu, bisa bisa bukannya makin nambah tetapi makin bisa membuat habis. padahal seharusnya alokasinya harusnya bisa membuat nilai tunai bisa makin bertambah karena saya sudah masuk tahun keempat ikut dalam asuransi ini.
Semoga bulan depan bisa lebih stabil saja harapan saya.

Saturday, September 17, 2011

Alhamdulillah .... Sesuatu ( lagi ngetrend )

Alhamdulillah ya, sesuatu..Begitulah kalimat yang lagi banyak kita dengar belakangan ini.Semua temen rata rata juga mulai mengikuti trend ini. Memang pernyataan seorang public figur begitu mudah akan bisa mempengaruhi masyarakat kita.Mereka begitu bisa membuat sebuah statement menjadi trend dikalangan masyarakat. Mungkin ini dikarenakan makin banyaknya tayangan pada saat mereka di interview seorang wartawan. Mungkin beberapa kalimat kalimat yang dulu jg pernah ngetrend itu ada banyak dan mungkin beberapa diantaranya adalah :

"Terus salah gw, salah temen temen gw"
"Loe , Gue , End"
"No Comment"
"Pecahkan saja gelasnya biar ramai"
Dan mungkin masih banyak yang lainnya.

Dari beberapa contoh tersebut semua masyarakat langsung tahu siapa dan apa yg menjadi dasar sehingga kalimat tersebut bisa populer. Hhhhhhhmmmmm ......tapi ini bukan merupakan sesuatu yang salah sih, melainkan ternyata hal-hal demikian bisa menjadi sebuah "Sesuatu" .

Thursday, September 15, 2011

Niatnya Mencerdaskan Kehidupan Bangsa, Tapi …..

Baru baru ini saya mendengar beberapa kabar yang sungguh memprihatinkan didalam dunia Pendidikan Indonesia. Dan kejadiannya berada di sekitar daerah Tanah kelahiranku, Sragen Jawa Tengah. Tepatnya kejadiannya di SMA Negeri 3 Sragen yang mengganti Nilai Raport Siswa yang dianggap berprestasi untuk bisa masuk Program PMDK ke salah satu Universitas Negeri Terkemuka. Dan demi memuluskan langkah untuk diterima di Universitas Negeri itu Sang Guru Bahkan Sang Kepala Sekolah pun terlibat dalam proses Penggantian Nilai raport Siswanya. Seorang Guru yang tugasnya sebagai seorang Pendidik untuk bisa menjalankan Proses untuk Mencerdaskan Kehidupan Bangsa kenapa malah berubah Fungsinya. Sungguh sangat mencemarkan Profesi sebagai Pendidik dalam hal ini. Entah bagaimana kronologi kejadiannya dan sudah sejauh mana proses penyidikannya sampai saat ini kita tunggu aja perkembangan selanjutnya. Mudah mudahan bisa menjadikan Proses pembelajaran buat kita semuanya.

Tuesday, August 16, 2011

Menguapkah atau be continue soal Nazarudin

Tukang korupsi sdh ada digenggaman setelah beberapa waktu memberikan kelonggaran kepadanya untuk sekedar bertamasya berkeliling keliling negara bak lagunya Tasya,kini saatnya lah untuk beraksi bagi aparat dan kaum elite politik bertugas untuk menuntaskan kasus tsb.
Tak mudah memang untuk mengungkap tabir kelam yg menyelimuti jagad dari orang macam ini. Walaupun menurutku akan sangat pelik untuk bisa diungkap karena background partai dibelakngnya pasti akan berusaha menutupi dengan tidak mengungkap semua fakta yg ada.Tetapi jika si udin ini bisa membuktikan ucapannya bahwa ada sebagian teman partainya jg ikut mendapatkan kucuran dana juga,maka bisa jd si udinlah yg akan dikorbankan.Dan cuma udinlah yg akan dijebloskan.Lalu gimana org org yg dituduhkan juga berhubungan erat dengan korupsi dia,entahlah.
Kita lihat saja kasusnya “menguapkah” atau “berkelanjutankah” dan bisa menyeret para koruptor lainnya.

Will see aja

Sunday, August 14, 2011

Gadis Penjual Buku

Tak terlihat seperti biasanya dihalaman masjid itu nampak ada sesuatu yg berbeda semenjak Bulan Ramadhan datang menghampiri. Biasanya halamannya ga ada sesuatu kegiatan apapun, tapi kali ini nampak ada yang sering keluar masuk Masjid untuk menjalankan ibadah. Padahal selama ini sangatlah jarang terlihat ramainya pengunjung, mungkin ini sebuah keberkahan yang terjadi dalam Ramadhan Kali ini.

Nampak ada yg lain setelah diperhatikan dengan seksama, dihalaman masjid itu ada meja yg disusun rapi dan banyak diletakkan diatas meja itu Buku buku Religi yang dijajakan. Entah dari mana datangnya ide berjualan buku tersebut, entah dari pengelola Masjid itu sendiri,atau memang dari sebuah sponsor Pengelola Mall tersebut. Sesosok Gadis yang Insya Allah Solehah mengenakan jilbab dengan tubuh kecil Ramping dan imut kalo dilihat sedang menjaga Stand Toko Buku Dadakan tersebut. Karena itu adanya di sebuah Mall maka dapat dipastikan banyaklah keryawan Mall yg sering beribadah di Masjid itu, Mungkin banyak pengunjung Pria yang lain mendambakan untukbisa sekedar tahu dan kenal lebih dalam karena dipikiran mereka mungkin gadis penjual buku itu merupakan type Istri idaman.

Dengan senyum manisnya dia melayani setiap orang yg sekedar melihat lihat buku tanpa membelinya. Sosoknya sangatlah ramah dan sangat bisa menguasai keadaan yg sebagian besar masjid itu dikunjungi kaum lelaki itu. Assalamuaikum gadis,siapapun engkau Mudah mudahan buku buku yang kau tawarkan laris manis dan Engkau mendapatkan Keberkahan disana. Amin

Saturday, August 6, 2011

"Putus"...........(bukan cinta)

Kejadian ini pernah beberapa kali menimpa pada diriku, Bukan putus dengan pacar ataupun putus hubungan kerja, tetapi Putus dlm arti yg sebenarnya. Pagi itu selepas makan sahur kemudian menjalankan ibadah sholat Subuh. habis itu Dzikiran sambil bawa tasbih, dan baru 1 kali puteran ternyata Tasbihnya putus, Padahal rencananya mau Dzikiran agak banyak, tatapi aku terus saja melanjutkan Dzikirku.Sempet terbersit kenapa bisa seperti ini ya, walaupun sebelumnya aku jg pernah mengalaminya,tetapi ya biarlahmungkin karena memang Tali tasbihnya yg sudah mulai usang saja alihku menetralisir pikiran2 yg tidak tidak.

Siangnya aku mendapat pm dari temenku yg lg di Saudi Arabia dan dia juga mengabarkan kalo Tasbih yg pernah aku berikan pada saat dia mau berangkat kerja disana juga mengalami Hal yang Sama. yaitu putus juga. Aku sempet bertanya pada nya, kok bisa putus sih, putusnya itu pd saat dipakai atu ngga tanyaku. Putusnya pas pd saat dia mau pakai untuk dzikiran juga, dan baru dikeluarin dari kantong kemudian pd lepas katanya.

Dari situ aku sempet bertanya tanya dalam hati, kira kira adakah Maksud dibalik Pengalaman ini. Ya Allah semoga ini bukanlah sebuah pertanda Buruk bagi kita, melainkan ini alamat baik untuk lebih bisa memaknainya.

Wednesday, August 3, 2011

Disiplin ilmukah Anda … ???

Coba kita lihat ke diri kita masing masing apakah jurusan yg kita ambil dulu pada saat kita sekolah atau kuliah sudah sesuai dengan pekerjaan yang kita jalani sekarang ini. Atau bisa saja kita melihat teman teman kita apakah mereka berada dalam satu jalur dengan jurusan yang mereka ambil dulu???

Diluaran sana banyak sekali kita melihatnya. Ada yg seorang Sarjana IT tetapi pekerjaannya adalah seorang admin saja, ada juga yang seorang lulusan STM tetapi pekerjaan yang mereka jalani adalah seorang pelayan restaurant, Mungkin selanjutnya juga bisa kita melihat seorang alumni sekolah perhotelan tetapi pekerjaanya adalah seorang sekretaris atau mungkin bisa juga dikalangan pejabat itu misalnya saja ya,mungkin seorang pejabat militer tetapi dia kini jadi pengurus sebuah badan olahraga, atau seorang ekonom tetapi malahan jadi seorang jurnalis, atau mungkin masih banyak lg contoh yg lainnya.

Lalu bagaimana dengan Anda sendiri, sudah disiplin Ilmu kah anda???? Sebenarnya sih juga gak bermaksud apa apa tetapi ini cuma sekedar untuk berbagi saja. Untuk pengen tahu jg sih ada seberapa banyak orang yang mengalami hal yang sama.

Cita, Cinta & Citra

Ini soal Cita ,

Karena setiap individu pasti punya sebuah asa untuk mendapatkan sesuatu apa yg di impi impi kan entah itu tujuan hidup,tujuan cita cita atau pun untuk mengapai tujuan tujuan yang lainnya. ini lebih kepada Cita cita untuk masa depan , misalnya klo kecil kita banyak bermimpi untuk bisa jadi Dokter, astronot, pramugari, pilot atau pun lainnya. tetapi klo suatu mimpi bisa diraih pasti akan terasa Nikmat jika mengingat Cita2 waktu kecil.

Tentang Cinta ,

Setiap mendengar kata ini rasanya setiap orang akan berbunga bunga dan cerah ceria berseri seri atau malah sedih murung ataupun jadi menyendiri. tapi coba maknailah kata Cinta itu adalah merupakan sebuah spirit yg sangat besar yang bisa membuat seseorang bisa lebih fight dalam menghadapai hidup . Bisa juga lebih menjadi Spirit untuk mencapai sebuiah cita cita masa muda dengan Cinta yg selalu support di belakang kita. Jadi bisakah kita menemukan Cinta semacam itu.

Endingnya …. Citra ,

Mungkin kita dulu masa kecil kita dipenuhi dengan cita cita yg beragam,dan kita dibuat untuk bisameraihimpian kita tersebut.Usaha Upaya dibarengi doa akan ikut menyertai dalam prosesnya. Tetapi jika menemukan sebuah Cinta yang yang turut bisa mensupport dalam proses tersebut maka Citra lah yg akan didapat. Jika Sebuah Cita bisa diraih dan menemukan Cinta yang begitu mensupport dibelakang kita maka mudah mudahan sebuah Citra yang baik akan muncul tanpa harus diminta karena orang orang bisa melihat latar belakang serta usah dan upaya dalam meraih Cita, Cinta dan Citra.

Semoga ………………..Amin.

Tuesday, August 2, 2011

Katanya KKN Mau Dibrantas, Tapi Kok Justru Jadi Ngetrend Skrg Ya??

Awal tahun 1998 nampak sangat membooming sekali wabah slogan slogan hapuskan KKN, dan banyak sekali muncul tokoh2 pilitik yg menyuarakan Proyek Reformasi yg inti tujuannya untuk memperbaiki situasi dan kondisi Negara yg kita cintai saat itu. Semuanya mulai banyak mengobral janji untuk memperbaiki Negeri ini dari dari segala bentuk KKN.

Dan era baru reformasi saat itupun muncul menjadi sebuah pembicaraan yg paling hangat karena banyak masyarakat Negeri ini bergantung pd janji yg diberikan kaum elite Politik saat itu. Semua katanya akan lebih transparan.dampak positif lainnya adalah dengan makin transparannya semua hal maka didalam sebuah pemberitaan atau yg berhubungan dengan dunia jurnalistik sangat diharapkan bisa sangat membantu proses untuk mendukung lebih cepatnya bisa tumbuh perekonomian yg baik disegala bidang.

Tetapi setelah lebih dari 10 tahun berlalu,walaupun sudah didukung dengan pemberitaan yg sangat transparan pun,yg terjadi kenapa proses Pemberantasa KKN itu belum dapat dicapai. Malahan Justru yg ada malah makin Trend aja itu Project Korupsi disegala Lini yg dilakukan orang2 yg harusnya justru memperjuangkan kebutuhan masyarakat kok kini malah pada ditelen sendiri. Lihat saja di TV setiap hariyg ada beritanya cuma korupsi korupsi dan korupsi. Dari korupsi uang pajak, kerupsi bank, sampai bahkan korupsi Budget Sea Games yg notabene itu untuk sarana olah raga pun diembat juga.

Gimana sih ini, Korupsi kok malah makin trend siiiiieh

Monday, June 20, 2011

Menanti Lebaran pertamaku "Kembali "

Bulan depan sudah mulai memasuki bulan Puasa bulan yg yg penuh berkah dan penuh Ampunan dan bulan yang penuh Rahmat.Dan bisa dibayangkan setelah melewati bulan puasa maka akan datang lah saat Lebaran untuk merayakan kemenangan dan membawa kita kembali ke Fitrah dan saling bermaaf maafan dengan sanak saudara dengan orang tua dan dengan para tetangga juga.
Sudah lama sekali rasanya gak bisa merasakan suasana Lebaran seperti dulu karena biasanya Lebaran pun masih disibukkan dengan pekerjaan. Dan Mudah mudahan Lebaran nanti aku bisa merasakan kembali Nikmatnya Lebaran seperti dulu. Ingin bisa Sholat Ied bareng bareng dengan keluarga besar. Semoga kesampaian. Amin

Saturday, May 21, 2011

Jatuh terlentang ditengah jalan

Ternyata mei ini masih menyisakan kejadian yg tidak mengenakkan, masih ada aja yg membuat hidup berasa gemetar. Gimana ngga coba??/? Tadi pagi berangkat ngantor then berniat untuk keluar kantor untuk sekedar belanja ATK demi kebutuhan kantor. Maka berangkatlah ke pasar pagi di daerah kota.Diawal perjalanan semuanyaberjalan lancar tanpa kendala. tetapi pas arah perjalan balik baru juga keluar dari area pasar pagi tepatnya di sebuah perempatan jalan itu aku ambil kiri dan ternyata sedikit macet, maka nyeliplah aku diantara mobil yg lg parkir dan sebuah takksi disebelah kanan, sempet berhenti sejenek eh ternyata bagian ujung celana panjangku nyangkut di roda taksi tersebut, alhasil kakipun ketarik tuh mobil dan motor juga ketarik dikit, dan GUBRAK akupun jatu terlentang ditengah jalan diantara kemacetan ditambah ketumpuan motorkua sendiri. Akupun mencoba berdiri dan minggir untuk sekedar menghela nafas panjang dan alhamdulillah kkondisiku baik baik saja. Puji syukur aku panjatkan ke Hadirat Mu Ya Allah.
Semoga ini bisa menjadi pembelajaran buatku.

Sunday, May 15, 2011

Mei tahun lalu pun Tepar

Dampak bulan mei yg kurang bersahabat dengan hidupku masih saja menghampiri. Aku sendiri gak tau kenapa masih saja kebawa bawa sampai sekarang. Banyak kenangan kenangan buruk yg terjadi disini.
Tahun lalu aku terbaring dikamar sendirian dan tahun inipun sama halnya demikian. Emang gak enak rasanya dan siapapun gak mau pastinya mengalaminya. dan belum lagi ada hal hal yg lainnya yg bikin kesel alias ngebetein yg antara lain,ikan ikaan di akuariumku pada mati, trs gara gara HP yg rusak komunikasi semuanya jd gak lancar,denger kabar ga enak tentang om yg jatuh dari tangga, pengalamaan ngebetein di kantor pajak,dll.
Entah kenapa sejak 3 tahun lalu selalu saja bulan ini gak berpihak kepadaku.Apa karena memang kejadian 3 tahun yg lalu itu yg membawa efeknya sampe sekarang

Friday, May 6, 2011

Sedih tanpa ujung karena Susah lupa Cinta

Cara menyampaikan segala penat mungkin sangat banyak caranya, lihat saja beberap publik figur pun bisa menyampaikan segala keresahan dalam hati lewat lagu atau lewat karya seni yang lainnya.
Mungkin anda bisa ingat lagu yg liriknya demikian:

Saat menjelang hari hari bahagiamu
Aku memilih terdiam dalam sepiku
Saat mereka diatas pedihku
tentang cintaku yang telah pergi tinggalkanku

Lirik diatas mungkin di ilhami karena kekecewaan yang dalam setelah ditinggal kekasih untuk hidup bersama dengan lain,atau mungkin lirik yang tak kalah mendayu dayu lainnya tentang perasaan cinta yg teramat dalam walupun sudah ditinggal pergi, salah satu liriknya mungkin demikian,:

Kamu seperti hantu selalu menghantuiku
kemanapun tubuhku pergi kau terus membayangi aku
salahku biarkan kamu
bermain dalam hatiku
aku takbisa memusnahkan kamu dari pikiranku ini

mungkin itu jg sekelumit lirik yang kelewat dalam mencintai seseorang.
Setelah melewati tahap terlalu cinta yg dalam walaupun sudah ditinggalkan karena dia memilih orang lain,maka tahap selanjutnya mungkin bisa menjadi sebuah hal egois karena telah ditinggalkan,maka orang tsb akan merasa seperti ini:

Kau harusnya memilih aku
yang lebih mampu berada disampingmu
Kau harusnya memilih aku
tinggalkan dia lupakan dia datanglah kepadaku

Potongan potongan bait lirik lagu tersebut semuanya mungkin punya makna yang teramat mendalam soal cinta, Sedih tak berujung nya Glenn memang bener2 menyentuh, Lirik lagunya Maha dewi juga tak kalah menyentuh juga apalagi lirik lagunya Terry yg Harusnya pilih Aku juga sangat mengena.

Kesimpulan yg bisaaku ambil dari sebagian lirik lirik di atas adalah, perasaan CINTA yg bener bener dalam dan susah untuk melupakan perasaan cintanya.
Bener Ga Yaaaaaaaaaaaa

Saturday, April 23, 2011

Repair PC,ilang Program, endingnya soal stock.

Lumayan ribet hari ini,laporan rekap absensi blm kelar, then PC bermasalah trs selalu ngrestart sendiri, jd beberapa kali mesti ngulang lagi. Dari pada nunggu temen yg bisa dan ngerti komputer ngerjain akhirnya akukerjain sendiri deh. Tak repair ulang aja mesti coba2, tp klo gak gitu kita jg gak bakalbelajar . iya tooo.
Setelah proses Repair berlangsung sempet ada beberapa sistem yang ngga bisa tampil,bahkan untuk program Microsoft Office pun ternyata mesti ngulang lagi untuk instal. setelah terinstal pun msh ada kendala,yang ternyata program yang krusial pun ga bisa tampil. YAh itu adalah Myob Accaunting. Sempet nyari2 dulu tapi masih ngumpet jg tuh program. Tapi untung ada Bapak td yg bisa menenangkan, yah akhir aku bilang aja, Maaf barusan saya Repair ulang untuk Windowsnya tapi program Myob nya ilang pak, jd gimana? Sy minta tolong nanti hubungi IT nya ya pak biar bisa seperti kemarin.
Datanya sih ngga ilang pak, tp programnya yg aku pikir mestidi instal lg.Ga cuma sampe disitu trs aku berhenti mencari, dan akhirnya ternyata aku menemukannya dan bisa beroperasi kembali. Yes,teriak ku dlm hati. Akupun kasih kabar ke si Empunya PC kalau nggak usah jd menghubungi orang IT,programnya sdh bisa jalan lg.
Sesaat denger kbr ada stock barang yg katanya habis, dia nanya aku punya stock ngga ,kan selama ini aku ngga punya stocknya.

Wednesday, April 20, 2011

gimana cara berpromosi

Sekarang ini mungkin pekerjaan ku masih dibilang serabutan belum ada spesifikasi jobdesk yang pas. Yah aku juga masih bisa memaklumi keadaan ini, karena semuanya masih dalam proses pengembangan agar bisa bener bener survive kedepannya.
Saat ini memang masih dalam tahapan masa transisi untuk bisa settle untuk kedepannya. Sepertinya butuh banyak inovasi baru dalam memajukan sebuah usaha, mungkin dengan cara berpromosi yang selama ini belum dijalankan.
Mungkin banyak ide berpromosi yang bisa aku sumbangin disitu yang bisa dilakukan agar bisa meningkatkan sebuah perusahaan, tapi aku nggak mau juga di bilang melangkahi orang orang yg sudah ada di sini sebelumnya, nanti terkesan menggurui lagi pikirku. Salah satu cara berpromosi disini mungkin adalah sbb:
  1. Memberi setiap customer dengan kartu nama yang kita punyadi setiap cover bill kembalian.
  2. Memberi disetiap orderan take away dengan menyisipkan menu yang ada lengkap dengan price list dan yg pasti disisipkan sebuah kartu nama.
  3. Membuat pelayanan untuk bisa outside catring atau coffee break di perusahaan2 yang sedang mengadakan meeting atau perayaan yang lain, bisa juga melayani sekedar take away box untuk bisa diantar.
  4. Membuat web atau layanan internet yang lain bisa berupa accaunt2 facebook, twitter, blog, multiply atau bisa kerja sama jg dengan suatu web yang biasa berpromosi di internet.
  5. Kalau dari dalam sendiri bisa dengan cara mengajak rekanan atau teman kerja atau relasi bisnis untuk bisa datang ke tempat kita, yah walau cuma sekedar nongkrong atau sambil reuni jg bisa kan, paling tidak kan itu jg bisa dijadikan promosi.
  6. Kerja sama dengan kartu kredit juga bisa dilakukan untuk bisa menyiasati berpromosi tetapi jangan terlalu sering juga agar bisa juga menjaga image kita sendiri.
  7. Memberikan pelayanan yang terbaik adalah cara berpromosi yang paling jitu, karena jika pelanggan sudah mendapatkan pelayanan terbaik danmemuaskan maka bisa dipastikan mereka juga akan berpromosi tentang kita tanpa kita minta.
  8. Hhhhhhmmmmm apa lagi ya.....................??????? Oooo ya bisa juga membuat member card kepada setiap pelanggan tetap dan memberi complimentari khusus kepada mereka.
  9. Atau bisa juga dengan membuat model voucher yang bisa kita berikan kepada pelanggan yang belanja dg batas minimum, agar dia bisa datang lagi dan datang lagi atau dengan kata lain memancing agar bisa terus datang.
Waaduh apa lagi ya ide yang lain, yang briliant gitu agar bisa secepatnya memajukan perusahaan ini ya. Ternyata segitu doang ya kemampuanku dalam berpikir ya, atau terlalu terkesan nggak berbobot ya.
Ahhhh ......embuh lah will see wae lah gimana kedepannya, semoga aja bisa tambah maju. Amin.

Tuesday, April 19, 2011

Bolak Balik Jadinya

Udah berangkat pagi niatnya krn banyak yg mesti dikerjakan hari ini. Nyampe cuma sekedar absen nyiapin berkas yg mesti dibawa untuk lapor pajak de el el. Akhirnya rute pertama ke pim dulu untuk ambil form sptpd karena kemarin gak langsung dikasih karena orang pajaknya katanya blm datang. Eh masa sampe hari ini pun orang pajaknya blm dateng jg, jd kapan dong kelarnya. Mesti bolak balik lagi kan.
Setengah jam berselang dilanjutkan lagi perjalanannya masih kekantor pajak juga judulnya. nyampe jam 10.30 am ,sudah dpt antrian nomor 207 padahal yg sdh ngantri disitu baru urutan ke 50 an, alhasil ya bete deh nungguin, mau makan ngepas banget nih duit karena sudah habis di awal karena berbagai keperluan, mau maenan handphone eh sekarang lg pake hp yang jadul karena hp yg biasa lg diservice. Ya sudah deh, cuma minum then ngrokok aja. Akhirnya jam 12.15 pm nomorkupun dipanggil, eh tapi penjaganya tsb bilang, wah mas mesti diprint ulang ya soalnya ukuran kertasnya harus polio sekarang ini sy input tetapi buktinya saya pegang dulu kata ibu teller itu, yah gmn dong bu?? kan bulan kmrn jg sama kaya gitu,kok kaku amat sih, gerutuku. Tapi ya sudah lah males jg mesti panjang lebar, akhirnya aku mesti print ulang lg sersuai dg yg dia minta danbesok mesti balik lagi kata dia, waduh kerjaan nambah pikirku.
Perjalanan pun berlanjut lagi ke kantor sebelah ( ituu tu kwrjaan yg dulu ) untuk numpang ngeprint then ngasih cap di bagian tanda tangannya. Karena ya itu masih minjem kali ya statusnya itu "Cap".
Habis itu Destinatiuon berikutnya adalah kawasan sekitar HImesti ngecek nomor terakhir yg di porporasi sama ambil 1 sample buku untuk nyetak lagi. Padahal nyetaknya di sebelah mana jg belum ketahuan, yang penting ambil dulu lah sambil nunggu besok aja jadinya.
Nyampe Home base pun sdh jam 3 an, panaas dijalan, laper pula dan waktunya makaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaan.

Tuesday, April 12, 2011

ujian berat minggu ini

Dimulai dari Hp yg yg rusak terus berlanjut dengar kabar yang tak kalah mengagetkan bahwa Ibu ku masuk Rumah Sakit dan perlu di opname karena katanya dalam perjalanan kondangan tiba tiba ditengah jalan dari mulut dan hidung keluar darah banyak banget sehingga mesti dilarikan ke Rumah sakit setempat. Dan aku cuma bisa bantu Doa dan Gak bisa mendampingi beliau selama di rawat.
Berlanjut kemudian pas sabtunya helm ku yang ilang di gondol orang,pdhl itu helm standart keluaran dari motor juga eh kok ya diembat juga gitu lho.
Masih berlanjut lg kemarin pagi pagi mo brngkt kerja motorku jalannya brebet brebet sehingga kularikan jg ke bengkel dan lumayan pagi pagi sdh setoran, huft...........
Semoga hari ini dan kedepannya lancar. Amin

Thursday, April 7, 2011

ibu cepat sembuh ya

td sore waktu lg ngantri dibank tiba2 aku pengen ngeluarin hp eh ternyata pas dinyalain layarnya ngeblank tiba2 dan layarnya cm bergaris aja.hhmm sejenak berpikir,wah mesti diservice nih hp atau malahan sdh hrs minta diganti,dan mesti ngeluarin biaya lg. sdh dibank ngantri lama bgt bahkan smp tutup itu bank tp blm kelar jg krn trnsksi yg aku lakukan mengalami sdkt mslh dg tndtngn diceknya dan mesti ditnggu confrmasinya. dan jam 4 ada kbr bahwa ibu sdng msk rmhskt dan hrs dirawat krn dari hidung dan mulut keluar darah yg ktnya dsbbkan krn tensi darah yg tiba2 naik drastis pdhl ibu biasanya darah rendah kok skrg tiba2 tensinya bs tinggi bgt. semoga ibu cpt sembuh ya,yg pnting jgn terlalu capek dan mesti ckp istrhtnya.

Friday, March 25, 2011

Good bye planing produksi ice cream

Harusnya awal tahun 2011 ini adalah tonggak awal dari berdirinya perusahaan aku dan temen temenku, yaitu sebuah perusahaan produksi ice cream yang akan dibuka. Rencana ini bermula dari 1 temenku yg bernama Bahri. Dari ide dialah akhirnya tercetus sebuah pemikiran untuk membuka produksi produk ice cream yang akan di alokasikan ke berbagai supermarket, restauran dan juga membuka cafe sendiri yg akan menjual berbagai varian rasa ice cream. Setelah pemikiran itu tercetus akhirnya kita semua mulai membicarakan tentang semuanya lengkap dengan kendala nya juga. Dan akhirnya kita semua berdelapan yaitu, Bahri, aku sendiri, femmy, ichan, isvan, yurie,valles, satu lagi Al basit mulai berbagi tugas untuk mencoba mencari berbagai informasi tentang alat alat produksi yg akan dipakai nantinya lengkap dengan biaya membeli alatnya.
Setelah dirasa cukup benyak informasi yang kita punya akhirnya kita berembuk lagi untuk membicarakan tentang anggaran biaya awalnya. Yaitu untuk membeli alat produksi terlebih dahulu. Dan akhirnya disepakatilah bahwa kita memakai sistem menabung terlebih dahulu, selama kurang lebih setahun dan biayanya ditentukan besarannya yaitu berkisar antara 300.000 atau lebih setiap bulannya. Dan kita juga sangat open jika nantinya ditengah jalan ada salah satu yang tiba tiba berhalangan dan tidak bisa melanjutkan maka uang yang telah dikumpulin tersebut bisa diambil. Dan sebagai orang yang dapat jatah untuk menyimpan uang tersebut adalah si femmy,karena memang hanyadialah yg dirasa paling cocok karena cuma dialah satu satunya dlm kelompok ini, selain juga profesi dia yang sebagai kasir tentunya.
Prosespun berjalan tahap demi tahap, dan kita pun duduk bersama lagi untuk membahas dana yg sdh terkumpul ini sebaiknya jangan cuma diendapi aja, tetapi bisa diputar lagi supaya bisa mendapatkan tambahan modal awal membuka perusahaan produksi icecream itu. Karena jauh dalam angan angan kami adalah berusaha untuk bisa menjadi pesaing besar bagi perusahaan yang sudah lebih dulu ada dan eksis, contohnya Diamon, sukanda jaya, walls dll. Kita memutar otak bagaimana caranya mengolah uang tabungan tersebut agar bisa menghasilkan juga. Bagaimana kalau kita mencoba produksi dengan alat atau mesin manual untuk produksi ice cream tersebut lalu kita tawarkan di event event ataupun function seperti kawinan ataupun acara ulang tahun. Sungguh sangat bisa medukung sebagai tonggak dari produksi kita karena tidak jauh melenceng dari rencana awal yang masih di seputar produksi ice cream.
Akan tetapi setelah berjalan kurang lebih 4 atau 5 bulan kita semua sudah dilanda banyak masalah masing masing yang mengharuskan kita untuk memilih tetap melanjutkan atau memberhentikan project ini. Dilihat dari bulan bulan pertama saja untuk menyisihkan sebagian gaji untuk disetor ke femmy sebagai orang yang menyimpan dana tersebut. Omongan awalnya saja yang antusias tetapi giliran diminta kumpulin uang nya pada susah, belum lagi yang tiba tiba ada keperluan mendadak yang mengharuskan untuk menarik diriuntuk tidak bisa bergabung untuk meneruskan rencana tersebut.
Dan kini semuanya tinggallah angan angan semata. Karena banyaknya kendala kendalayang dihadapi. Sekarang semuanya sudah pada berpencar pencar, aku sendiri sekarang sudah resign sementara yang sudah resign lainnya adalah ichan,Albasit,sementara femmy,Valles, Bahri dan isvan masih kerja ditempat yang sama tapi beda cabang. Selamat tinggal mimpi kita semua, semoga kedepannya kita bisa duduk bersamauntuk bisa membahas Project yang lebih matang lagi. Semoga. Amin

Thursday, March 17, 2011

Rumah Idaman

Sudah lama rasanya pengen punya rumah sendiri,gak numpang seperti sekarang ini. Sudah begitu banyak planing yang ada dipikiranku jika punya rumah sendiri. Dan salah satunya adalah mempunyai usaha sendiri juga yang bisa dikerjakan dirumah. Yah aku sih mikirnya jika punya rumah sendiri dan punya usaha sendiri dirumah kan bisa irit untuk tidak membayar sewa. Dan otomatis akan memulai usahapun bisa dengan modal yang kecil kecilan tanpa harus memikirkan untuk bayar sewa tersebut.
Bayangan yang ada dalam pikiranku itu adalah Rumah yang gak begitu besar tapi bisa untuk tempat tinggal saja sudah cukup, gak muluk muluk harus type yang gede maksudnya. Cuma kendalanya adalah Aku gak punya cukup tabungan untuk mempunyai rumah dalam waktu dekat ini. Ingin rasanya ambil KPR tapi aku sangat minim akan informasi tempat lokasi yang murah dan terjangkau dari tempat kerja sekarang ini.
Kalo yang sedang aku pengen sih aku pengen punya rumah di daerah pamulang, ciputat, serpong dan sekitarnya yang hawanya masih sejuk blm terlalu banyak polusi juga kayanya, selain juga kayanya terjangkau kalo mau ketempat kerjaan.Rumah type 22 bagiku sudah sangat cukup buat aku rasanya.Aku ga mau muluk mulukdan diluar kuasaku.
Semoga ini adalah angan yang bisa kesampaian ya, ga hanya sekedar keinginan yang ga bisa terealisasikan. Amin.

Monday, March 7, 2011

Lagi Pengen

Akhir akhir ini aku lagi sering berfikir untuk punya usaha yang bisa menghasilkan uang tambahan selain dari pekerjaanku yang sekarang. Ada banyak pemikiran yang ada dalam benakkku tentang usaha yang ingin aku wujudkan. Kenapa aku tiba tiba ingin punya usaha sampingan itu karena dilatar belakangi pekerjaan ku yang sekarang, karena aku merasa masih ada waktu yang bisa di manfaatkan karena aku kerja dari pagi hingga sore saja, dan malamnya praktis cuma dirumah dan berdiam diri saja, tanpa adanya kegiatan lain .
Beberapa hal usaha yang ingin akun lakukan tentunya jangan sampai mengganggu pekerjaanku yang sekarang. Dan keinginan usaha itu diantaranya adalah :
  • Ingin punya bisnis online.Bisnis yang sekedar berjualan hasil hasil produksi sendiri,dan di mulai yang dengan upload foto hasil hasil produksi yang aku punya.
  • Bikin Cafe kecil kecilan dengan konsep minimalis dengan harga yang terjangkau dan dengan menu yang simple dan banyak digemari masyarakat kelas menengah. Kendalanya disini terbentur dana dan budget yang besar menurut aku.
  • Bikin Rumah baca dan penyewaan macam macam buku.Karena buku menurut aku adalah jendela informasi dan merupakan jendela dunia begitu ibaratnya.
  • Memproduksi tulisan sendiri.Karena keisenganku yang suka nulis nulis maka terkadang pikiran untuk menjadi seorang penulis muncul, yaaah walaupun cuma sekedar iseng dan terkesan norak sih, tapi aku pengen mewujudkannya.
Diantara sekian banyak keinginan2 itu kesemuanya masih blm dapat terwujud.Karena aku merasa masih mesti banyak belajar soal itu semua. Kesemuanya masih dalam pemikiran dan perlu di godog lagi biar lebih matang lagi.

Tuesday, March 1, 2011

Bikin perpus seru kali ya

Ternyata banyak banget pengguna MP yang punya kesamaan hobi. Ada yang memakai MP untuk berbisnis, ada yang menggunakannya untuk menulis, adayang menggunakannya untuk sekedar fun, ada juga yang untuk sekedar berbagi atau curhat saja. Dari sekian banyaknya yang menggunakan fasilitas MP ini rata rata mereka memiliki kesamaan yaitu membaca dan menulis. Banyak diantara mereka yang berprestasi dengan sudah mempunyai koleksi buku sendiri, atau artikel mereka yang sudah di muat di sebuah majalah atau yang lain lainnya. dan itu adalah sebuah kemajuan paling tidak buat mereka sendiri. Mereka sudah punya daya kreatifitas yang tinggi menurut aku, karena gak gampang untuk bisa menjadi seseorang dan bisa dihargai karyanya oleh masyarakat.
Dari jabaran disitu bisa diambil suatu kesimpulan bahwa sebelum mereka bisa seperti itu pastinya mereka telah melahab banyak macam referensi buku. Dan pastinya mereka rata rata dapat dipastikan mempunyai koleksi buku yang banyak sebagai bahan untuk bisa menulis. dan tiba tiba terbersit di pikirankku alangkah serunya jika mereka yang punya banyak koleksi buku itu bisa bergabung dan bertemu dan mendirikan sebuah perpustakaan atau rumah bacaan kecil kecilan buat orang orang disekitar mereka. Mungkin bisa di awali dari setiap pengguna MP itu mengumpulkan buku buku tentang apa saja yang bisa memulai untuk langkah awal membuat sebuah perpustakaan. Ini tentu saja bisa terjadi misalnya ide ini dapat diterima dan setelah diadakan sebuah pertemuandi antara mereka.
Dan kendala yang akan dihadapi disini tentu saja adalah waktu dan tempat yang saling berjauhan dan belum saling mengenalnya antara pengguna yang satu dengan pengguna yang lainnya. Tetapi jika saja sudah terjadi pertemuan tu maka insya Allah dapat terlaksana dan kejadian deh. Iiiiiihhh seru ...... tuh pastinya. Aku sudah dapat membayangkan disitu, diantara kita semua dapat saling berbagi ilmu untuk suatu kemajuan ke depan, bisa saling sharing juga tentang apa aja. Bertambah pula wawasan kita semua. Dan syukur syukur dengan adanya itu bisa juga dijadikan sebuah industri dan bisa memberi pendapatan tambahan dengan sistem bagi hasil atau apalah. Ga sabar deh rasanya agar bisa terlaksanan.
Semoga Allah meridhoi ini semua . Amin

Saturday, February 26, 2011

Rekap this week

Super full kerjaan gw minggu ini, mungkin malah ada beberapa kerjaan yg kepending kelarnya. tapi tenang aja, gw happy dengan kerjaan gw sekarang ini, karena banyak memberikan warna dan ilmu yg baru buat gw. Karena nggak monoton kerjaannya dan itu yang membuat gw jadi gak bosen.

Senin
Nyampai kantor pagi cuma untuk absen lalu mesti ke kantor pajak untuk nyerahin bukti pembayaran pajak doang, tapi ngantrinya setengah mati, Dapat antrian nomor 149 tapi nomor yang sdh antri di teller nya baru nomor 50 an, dan alhasil jam setengah 12 baru kelar. Then balik kantor untuk nyelesaiin kerjaan yang lain sama nyiapin tagihan untuk hari selasa dibawa meeting.

Selasa
Seperti biasa kekantor untuk absen, trs berangkat meeting, eh tapi ditengah jalan hujan terpaksa mesti minggir dulu, baru jalan lagi. Kelar meeting ngecek cek dan giro supaya gak salah. Habis itu benerin faktur faktur sekaligus ngecek penghitungannya. Terus input ke myob deh.

Rabu
Seperti biasanya ngerjain kerjaan seperti biasa. Dan sebelum jam 12 berangkat ke kota untuk belanja box untuk keperluan di kerjaan, bermacet macetan berpanas panasan dan ini juga nambah wawasan lagi soal ngapalin jalan (gak penting ya?........hehehe). tapi itu penting buat gw, karena daerah kota buta sam sekali. Dan balik dari belanja jam stngh 4 an, baru sempet makan.

Kamis
Pagi pagi habis absen keluar kantor lagi untuk ke bank buru buru karena jam 10 mesti sdh harus standby lg karena jadwalnya kamis mesti tukar faktur dengan suplier sampai jam 2, habis itu baru makan siang lalu break untuk relaks sebentar,baru lanjut bbrp kerjaan yg ketunda.

Jumat
Datang pagi absen lalu pergi ke kantor dinas pariwisata untuk keperluan soal perijinan. Sempet muter muter sampai keliling kuningan sudirman gatot subroto sebanyak 2 kali, tanya tanya sama orang baru ketemu kantornya jam setengah 12,ngobrol sebentar lalu sholat jumat deket kantor itu habis itu balik kantor lagi.

Sabtu.
End of week. Pure stay dikantor dan nyelesaiin rekapan transaksi harian resto. sampai jam 1. Break lalu nyambung kerja lagi untuk buat beberapa form dan kemudian di print.
Dan jam 5 waktunya pulang.

Begitulah kerjaan gw minggu ini, masih ada beberapa yg belum terselesaikan dan salah satu diantaranya adalah harus fotocopy rental selama tahun 2010 ,ngeprint SPK untuk 36 orang karyawan (tintanya habis...................).

Semuanya sangat gw nikmatin, itulah kerjaan gw sekarang, dan gak monoton kaya dulu.

Saturday, February 19, 2011

Jejaring Sosial karya anak negeri (salingsapa.com)

Satu lagi karya anak negeri bisa dinikmati orang sedunia, bayangkan betapa tidak keren, seorang anak belasan tahun bisa bikin web jejaring sosial yang bernuansa islami. Salut banget kan dengernya. Bahkan situs jejaring sosial bikinan dia sudah di di uji oleh pakar dan ahli dari orang orang yg berkompeten di bidang IT. Ternyata seorang anak negeri jg bisa bersaing dan tak kalah hebat dengan orang orang luar negeri.
Salingsapa.com sudah dapat di nikmati oleh siapapun jg sekarang ini,disitu kita bisa bikin status, upload foto video, denger radio, ada al qur'an, dan yg suka bloging jg bisa disitu.Buat yang baru tau mesti di coba, apalagi buat lo yang muslim, karena disini jg bisa membuat suasana lebih islami. Dicoba yaaaaa, ini salah satu alternatifjg untuk kedepan agar lebih kreatif.

Dari Titik Nol lg dan lg

Entah kenapa mesti ada titik ini, yaaach titik nol bukan yg lain. Dan kenapa juga selalu harus melewatinya, kenapa jg ga langsung ke 8 atau 9 gitu supaya enak gitu kedepannya. Gw sendiri bingung kenapa gw mesti juga memulai dari situ.

Monday, February 14, 2011

kalo boleh ber andai andai

Jika saja boleh memilih untuk tetap menetap di jakarta atau pulang kekampung halaman, maka aku memilih untuk pulang kampung saja. Aku ingin menemani kedua orangtuaku yg tinggal disana. Mereka sudah mulai tua, dan mulai berkurang daya tahan tubuhnya. Karena memang aku yg seharusnya punya kans yg paling besar diantara saudara2ku yg lain. Aku masih sendiri dan kedua saudaraku sudah mempunyai keluarga dan punya rumah masing2 jd kemungkinan untuk mereka balik kekampung sangatlah kecil jika dibandingkan dengan aku.
Tetapi kendalanya adalah terletak pada kondisi sendiri yang banyak digelayuti rasa ketakutan ketakutan yg membuat aku selalu memikirkannya. Aku takutnya jika aku memutuskan pekerjaanku disini secara langsung maka aku akan mencaricari pekerjaan disana,dan itu butuh proses, karena aku tau dan sadar bahwa mencari pekerjaan disana tidaklah gampang peluang kerja disanapun menurutku lebih kecil jika dibandingkan dengan jakarta. Tingkatan perekonomian disana jg lebih kecil tentunya,daya serap mereka pun terhadap perkembangan kemajuan juga lebih lamban.
Aaarghh........aku bingung jika terus memikirkan dan tidak segera mengambil keputusan. Jika saja ada temen2ku yg disana bisa membantu aku mencari proses kerja lebih cepat tentu aku akan segera bergegas. Tapi rata rata teman temanku disanapun dalam kondisi yg sama, bukannya aku mengecilkan mereka tapi sampai saat ini blm ada yg paling tidak memberikan informasi tentang hal itu.
Padahal aku disini jg baru merintis kerjaan yg baru, kerjaan yg membuat aku lebih banyak pengetahuan dan wawasan baru dalam hidupku,tapi aku berasa nggak maksimal karena terus dihantuiperasaan takut jika nanti tiba tiba orangtuaku sakit lagi. Dengan keadaan kemarin saja aku dibuat nggak enak terhadap bosku, karena aku merasa sedikit mengecewakan mereka dengan ijinku yg mendadak, semoga kedepannya bisalebih baik lag. Amin. Semua kini aku kembalikan kepada Mu ya Allah , berikanlah jalan terang untuk semuanya. Amin.


Tuesday, February 8, 2011

Tomyam di shiok!

Begitu nYoba makan menu ini , bawaanya pengen makan lagi dan lagi. Bayangin coba, dengan harga yang sangat terjangkau cuma 30ribu aja, tapi ngedapetin makanan yg enak dan bikin nagih dan nagih.

Namanya Tomyam seafood Noodle, isinya terang aja berbagai macam seafood pastinya,dan noodle ( mie ayam deh kayanya). Terus kuahnya itu lho yang membuat gw semakin berselera, karena rasanya yang pedes tapi ada rasa asem juga, tau sendiri emang gw doyan yg asem asem.

Pokoknya harus layak dan patut dicoba. Adanya di Pim 1 samping XXl dan ada juga yg Di Gandaria City Mall Lantai 2 .