Thursday, December 9, 2010

enaknya terfasilitasi

Fasilitas adalah suatu sarana penunjang. Banyak beberapa temen yang mempunyai dan memiliki akan hal itu, yang rata rata didapat dari kedua orang tua mereka. Dari orang tuanya sudah diberi fasilitas untuk bisa kuliah dengan berkendaraan, memperoleh pekerjaan dengan hasil lobby orang tuanya, punya rumah beserta isinya, kartu belanja tambahan dari orang tuanya, atau mungkin bahkan mandapat jodoh/ pasangan saja dari orang tuanya juga.
Yang aku nggak habis pikir apa yang mereka rasakan dengan adanya semua fasilitas yang sudah didapat itu, apakah mereka bisa merasa nyaman dengan itu semua, atau mereka malah berfikir untuk menghindari segala fasilitas yang sudah didapat. buat sebagian orang pastinya dan rata rata akan menginginkan untuk memiliki fasilitas seperti itu. jadi kan hidupnya tinggal ongkang ongkang kaki saja, karena jika butuh sesuatu toh mereka juga tinggal bilang dan tunjuk saja. Tapi bagaimana dengan kalian???
Jujur aku juga menginginkan akan hal itu, tetapi tidak secara mentah mentah saja dalam menggunakan sebuah fasilitas. Karena itu akan membuat orang justru bermalas - malasan dalam menggapai semua angan angan dan cita citanya. Kemandirian pun tidak akan pernah ada karena tidak pernah merasakan bagaimana perjuangan dalam mencapai sesuatu hal.
Gila ..........., enak bener ya hidup elo elo pada, asal lo tau ya, gw dulu pengen kuliah aja mesti kerja dulu dan ngejalanin kuliah sambil kerja, nyari kerja aja gw nglamar2 sendiri,punya kendaraan aja setelah gw lulus, punya komputer aja menyusul setelahnya. Ini yang sudah punya fasilitas kok malah ogah ogahan, males malesan, maunya kok semuanya disiapin, mau jadi apa setelah orang tua lo gak ada????? Pikir dong
Waduh sorry yak kok jadi kebablasan gini sih, habisnya bikin geregetan gitu kalo nglihat orang orang yang nggak bisa memanfaatkan fasilitas yang sudah didapat dengan bener siiiiiieeeeeeeehhhh.

No comments:

Post a Comment